Lembaga Dakwah Kampus Raudhatul Ilmi STAI NW Samawa mengadakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dengan tema “Membangun Karakter dan Kepribadian melalui Teladan Rasulullah SAW“. Senin,30/09/2024. Bertempat di Aula Kampus STAI NW Samawa Jalan Lintas Sumbawa Bima Km. 03 Sumbawa Besar.
Turut Hadir dalam acara tersebut Ketua Yayasan Pondok Pesantren Nahdlatul Wathan Samawa Bapak Zainuddin, SH, Ketua STAI Nahdlatul Wathan Samawa Bapak Mainuddin, M.Pd.I, pengurus Yayasan, para dosen dan seluruh mahasiswa. Dalam acara tersebut, ketua STAI Nahdlatul Wathan Samawa dalam sambutannya menjelaskan bahwa Rasulullah SAW suri tauladan yang baik dan sangat penting untuk diteladani. Selain itu, dilanjutkan oleh TGH. Kasyful Anwar, QH sekaligus sebagai penceramah. Beliau menyampaikan bahwa pentingnya keteladanan Rasulullah SAW, baik dalam perkataan, perbuatan maupun ketetapan Rasulullah SAW. Mengikuti sunah Rasulullah SAW, dari cara Rasul makan sampai cara sholatnya. Selanjutnya, beliau menutup ceramahnya dengan do’a.
Diharapkan dengan adanya acara ini, Mahasiswa-Mahasiswi Sekolah Tinggi Agama Islama NW Samawa Sumbawa Besar, bisa meneladani Akhlak Rasulullah SAW. Dalam kehidupan sehari – hari.