(04/10/2023) UKM Lembaga Dakwah Kampus sebagai panitia di lingkungan STAI NW Samawa mengadakan acara Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H dengan tema meneladani akhlak Rasulullah SAW di era 5.0 sebagai pribadi yang unngul. Kegiatan dihadiri oleh Pengurus Yayasan Pontren NW Samawa, Pejabat struktural, dosen dan mahasiswa yang bertempat di Aula STAI NW Samawa. Acara juga dimeriahkan dengan Hadroh dari MAN 1 Sumbawa. Sedangkan untuk tausiah disampaikan oleh Ketua MUI Kabupaten Sumbawa Dea Guru Syukri Rahmat, S.Ag., M.M.Inov.
Maulid merupakan perayaan agung umat Islam yang memperingati kelahiran Nabi Muhammad SAW. Kegiatan ini diadakan setiap tahun pada bulan Rabi’ul Awal dalam penanggalan Hijriah. Merayakan Maulid merupakan bentuk ekspresi cinta, penghargaan, dan kekaguman terhadap kehidupan serta ajaran Nabi Muhammad SAW.
Peringatan Maulid atau hari kelahiran Nabi Muhammad SAW, tepatnya pada 12 Rabiul Awal tahun Gajah 571 Masehi dijadikan sebagai momentum mengenang dan meneladani akhlak, sejarah hidup dan perjuangan Nabi yang dalam waktu relatif singkat berhasil membangun tatanan sosial yang kokoh ditengah masyarakat plural waktu itu. Mari kita jadikan momentum peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW sebagai media untuk lebih bersyukur dan dapat meneladani sosok Rasullullah dalam kehidupan sehari-hari.
Meneladani akhlak Rasulullah SAW adalah tujuan mulia yang dapat membimbing kita menuju kehidupan yang lebih baik dan bermakna. Di era 5.0, di mana teknologi dan pengetahuan semakin canggih, mempraktikkan akhlak Rasulullah dapat membantu kita menjadi pribadi yang unggul dalam berbagai aspek kehidupan. Sedangkan berbicara tentang pribadi yang unggul adalah perjalanan panjang dan memerlukan kesabaran, ketekunan, dan ketulusan hati. Doa dan tawakal kepada Allah SWT juga merupakan hal yang sangat penting dalam mencapai tujuan ini.
Ingatlah bahwa meneladani akhlak Rasulullah SAW adalah suatu perjalanan panjang dan terus-menerus. Tetaplah konsisten dalam usaha kita untuk menjadi pribadi yang unggul, dan berdoalah kepada Allah SWT untuk mendapatkan bimbingan dan kekuatan. tks.